Sejak menggunakan pelembab dari Clean&Clear dan terbukti mengurangi jumlah jerawat dan milia, saya jadi teratur menggunakan produk mereka. Selain harganya yang murah meriah (antara 8-12ribu), volumenya cukup besar (50ml) sehingga bisa dipakai selama 3 bulan. Produk ini tidak mengandung zinc dan titanium dioksida alias tabir surya, sehingga hanya cocok digunakan dalam ruangan. Bila hendak beraktivitas di luar ruangan, gunakan saja Fairness Moisturizer spf15.
Cara pemakaiannya cukup mudah. Tuangkan secukupnya di telapak tangan. Usapkan di wajah dan leher dua kali sehari. Tunggu 10-15 menit sampai meresap. Baru aplikasikan alas bedak atau alas bedak. Pelembab ini sesuai dipakai malam hari karena tidak mengandung spf. Sebaiknya tidak dipakai di tangan karena tidak cukup melembabkan.
Kelebihan pelembab ini antara lain tidak mengandung paraben ataupun paraffin, tidak menimbulkan jerawat atau milia, tidak lengket, dan desain botolnya meminimalkan risiko kontaminasi bakteri.
Kelemahannya antara lain masih dibuat di Taiwan, tidak mengandung spf, tidak mencerahkan kulit, dan kemungkinan besar kurang sesuai di kulit yang sangat kering.
Komentar