Sudah beberapa bulan ini saya
berhenti membeli buku fisik. Selain karena buku-buku yang ditaksir sudah
dikoleksi oleh perpustakaan daerah, juga karena Indosat menyediakan layanan
berbelanja di Google Play lewat potong pulsa, yang lebih dikenal dengan Indosat
Carrier Billing.
Sepintas memang terlihat mahal karena ada tambahan biaya 10%
dari harga produk yang dikutip Indosat, sehingga harga produk yang diinginkan
lebih mahal dibanding harga sebenarnya. Tapi jika dibandingkan dengan kerepotan
membuat kartu kredit, memasukkan nomor kartu debit dengan verifikasi sangat
panjang, maka berbelanja lewat Indosat Carrier Billing terasa sangat mudah dan
mudah.
Tidak perlu iuran bulanan kartu kredit, tidak perlu dihantui ketakutan
data tabungan kita dicuri, tidak perlu repot membeli gift voucher, dan keseluruhan proses hanya memakan waktu kurang
dari 5 menit.
Memakai Indosat Carrier Billing
pertama kali sangat mudah, hampir sama dengan mengaktifkan aplikasi WhatsApp.
Kita cukup memasukkan nomer telepon recovery
di akun Gmail kita. Saat akan berbelanja, cukup masuk ke Google Play, pilih
aplikasi/ permainan/ buku yang diinginkan, klik harganya, pilih metode
pembayaran Carrier Billing, masukkan nomer telepon recovery (SIMCard telepon tersebut harus terpasang di slot SIMCard smartphone/tablet yang dipakai
berbelanja), masukkan nama dan alamat sesuai tanda pengenal, dan voila!, produk yang kita inginkan
terunduh dan terpasang di smartphone/tablet
kita. Bukti pembayaran dikirim saat itu juga ke alamat GMail kita.
Untuk percobaan atau pemakaian
Indosat Carrier Billing perdana, ada baiknya mencoba membeli sejumlah buku-buku
gratis. Pulsa kita tidak akan dipotong, tapi tetap mendapat email bukti
pembayaran sebesar nol rupiah. Setelah email tersebut diterima, barulah membeli
produk yang berbayar, yang dibayar dengan memotong pulsa.
Bagi penggemar game atau aplikasi berbayar, tambahan
10% dari harga produk mungkin agak berat, apalagi kalau alokasi pulsa
bulanannya cuma IDR 25-50ribu. Tapi bagi kutu buku seperti saya, fee 10% tersebut sangat ringan. Saat
saya berbelanja Freakonomics: Think Like A Freak, yang harganya 81ribu di
Gplay, saya harus merelakan 90ribu pulsa saya terpotong. Tapi jika dibandingkan
dengan IDR 120ribu yang harus dikeluarkan jika membeli di Periplus atau IDR
200ribu bila membeli di Amazon (versi Kindle pula) maka harga buku tersebut
terasa murah. Proses membelinya pun sangat mudah.
Kelemahan utama membeli buku di
GPlay adalah kita tidak bisa mencetak bukunya. Format epub tidak memungkinkan
kita mencetak. Selain itu, kita belum bisa meminjamkan buku ini karena buku
yang sudah terbeli terikat pada akun GMail dan gadget yang kita gunakan. Kita bisa membaca buku yang sudah dibeli
di beberapa gadget milik kita (asal
email primer untuk mengaktifkan Playbooks sama), tapi kita tidak bisa
meminjamkan buku tersebut kepada teman atau saudara tanpa ikut meminjamkan gadget kita.
Komentar