Dalam bidang kualitas
industri pengemasan, Thailand bisa dikatakan lebih unggul dibanding Indonesia. Keunggulan
ini bisa dilihat pada kualitas produk-produk yang diimpor dari Thailand. Contohnya
kemasan sachet dari P&G (Pantene, Head and Shoulders).
Kalau dibandingkan dengan kemasan
sachet produk-produk Unilever yang proses produksi dan pengepakannya dilakukan
seluruhnya di Indonesia, sachet P&G lebih mudah disobek dan tidak mudah
bocor. Kombinasi yang menguntungkan konsumen. Saat pelanggan mencoba menyobek
untaian sachet, sangat jarang dijumpai ada sachet Pantene yang sobekannya meleset
sehingga isi sampo tumpah. Padahal proses menyobeknya sangat mudah dan tidak
butuh usaha ekstra.
Sedangkan untuk melepaskan
satu buah sachet Clear/Dove butuh usaha ekstra. Itupun sering meleset sehingga
isinya tumpah dan tercecer. Kalau mau dipakai, butuh bantuan gunting atau pisau
untuk membuka kemasan sachet sampo-sampo diatas.
Apa kualitas packaging
perusahaan Thailand memang lebih bagus daripada packaging Indonesia? Kalau diperhatikan
baik-baik, sebetulnya kualitas plastik sachet Unilever dan P&G sama. Yang membedakan
adalah kontur gerigi untuk menyobek dari untaian sachet dan untuk membuka
sachet. Gerigi pada Pantene (dan produk P&G lainnya) sedikit lebih besar dan ada
gerigi tambahan yang lebih tipis di tepian gerigi utama. Mungkin faktor gerigi
inilah yang membuat sachet Pantene lebih mudah dipakai daripada sachet Clear.
Lalu ada pengepresan ganda. Di
bawah gerigi sampo-sampo Unilever ada 2 garis yang menandakan sachet tersebut ditekan
panas dua kali untuk menghindari keluarnya cairan. Disadari Unilever atau
tidak, pengepresan ini justru membuat konsumen amat kesulitan menyobek kemasan
atau memakai sampo. Saat hambatan gerigi yang terlalu kecil teratasi, mereka
kembali disibukkan dengan perjuangan melewati garis pres berganda.
Perusahaan produsen
sebaiknya tidak meremehkan kualitas kemasan ini. Konsumen kadang tidak mau
susah-susah mencari gunting atau pisau untuk membukan kemasan sachet sehingga mereka
akan memilih sampo yang sachetnya mudah disobek tapi tetap kuat. Walaupun hasil
pemakaian sama, faktor kemudahan pemakaian bisa saja mempengaruhi selera
belanja konsumen.
Komentar