Langsung ke konten utama

Pixy Colors of Delight : Make Up Remover



Make up Remover dari Pixy ini diklaim mampu membersihkan tata rias mata dan bibir dengan lembut tanpa menyebabkan kulit kering. Diperkaya dengan Vitamin E dan pelembab alami untuk menjaga kulit tetap sehat dan cantik.
Cairan dalam Pixy MakeUp remover sama-sama bening, tapi tetap saja terlihat ada perbedaan antara cairan atas dan bawah. Cairan atas lebih terlihat seperti minyak, mengambang di atas cairan satunya dan memantulkan lebih banyak cahaya. Cairan di bawah terlihat seperti air biasa.
Cara pakai: kocok botolnya, buka tutup, tuangkan sedikit ke kapas sampai kapas terasa lembab, lalu tepuk-tepuk ringan kelopak mata atas dan bawah sampai bersih. Gunakan jari manis atau jari tengah saat menepukkan kapas ke kelopak mata. Jangan menggosok kelopak mata terlalu keras karena bisa merusak kekenyalan kulit mata dan menyebabkan keriput dini.

Hasil pemakaian : betul-betul bersih, bahkan bisa membersihkan eyeshadow Sariayu yang biasanya sulit dibersihkan dan menempel kuat. Cuma butuh kapas dan cairan yang lebih banyak untuk sekali usap daripada makeup remover dari Maybelline atau Wardah. Harganya yang cuma 8ribu per botol 60ml tidak membuat saya eman-eman memakainya.
Kekurangannya, segera sesudah memakainya bola mata terasa agak dingin dan pedih, persis seperti habis memakai GarnierMen. Mungkin kandungan alkohol MakeUp Remover Pixy lebih tinggi dibanding Maybelline atau Wardah.
Repurchase?? Ya, pembersih ini sangat membantu kalau bepergian karena kemasannya pas, kalau hilang tidak menyesal, dan mudah didapatkan. Warung-warung di desa kadang juga menjualnya :D

Komentar

gamis cantik mengatakan…
biar tambah cantik bajunya pakai gamis dari saya, ya....

Postingan populer dari blog ini

Bagus Serap Air

    Konsekuensi dari tinggal di kamar kos dekat pohon besar adalah kamar yang lembab. Begitu pula dengan kamar saya. Tepat di depan kamar menjulang pohon mangga. Kaum tetumbuhan setiap malam rajin mengeluarkan karbon dioksida dan uap air sepanjang hari. Tidak heran kamar saya menjadi lembab, rentan jamur, baju dan buku terancam lapuk.     Untuk itulah saya memerlukan desiccants alias penyerap lembab yang dapat menyerap uap air dengan kuat. Saya pun mencoba Bagus Serap Air varian 450 ml sekali pakai. Bahan Aktif yang digunakan ialah butiran kalsium klorida (CaCl). Hasilnya? Dalam waktu 30 hari satu wadah penuh terisi cairan air dan garam yang berasal dari kelembaban di kamar saya.

Teh Tarik

Bagi sebagian besar masyarakat Indonesia, minuman bernama teh tarik ini bisa dibilang barang baru. Minuman yang berasal dari campuran teh hitam dengan susu ini baru dikenal awal tahun 200an, saat beberapa restoran menawarkan menu-menu ala negeri jiran, terutama Malaysia dan Singapura. Teh tarik biasa disajikan bersama roti bakar dan wafel di restoran-restoran ini.     Teh tarik sering rancu diartikan sebagai teh susu. Walau benar sebagian, ada perbedaan kecil antara teh tarik dan teh susu. Teh tarik adalah teh susu yang dituang bolak-balik di antara dua gelas besar sehingga menghasilkan cita rasa yang khas. Teh susu yang biasa disajikan di booth-booth berbagai merek teh biasanya hanya teh hitam dicampur susu yang dikocok beberapa saat dengan es batu.

The Last Ship

Sebuah virus yang lebih mematikan dari Ebola dan lebih menular dari SARS menyerang penduduk bumi. Belum ada vaksinnya. Penduduk dunia yang tewas karena virus bertambah dengan cepat dari hari ke hari. Harapan terakhir ada di pundak virolog Dr. Rachel Scott dan awak kapal USS Nathan James. Mereka berjuang mencari vaksin virus tersebut agar dapat segera diberikan kepada orang-orang yang terinfeksi. The Last Ship adalah tontonan yang tepat bagi wanita pencandu ketegangan tapi tidak ingin kehilangan hiburan wajah-wajah tampan. Marinir-marini kapal USS Nathan James adalah gambaran ideal pasukan angkatan laut. Taktis, kuat, gesit, lincah, serba bisa, dan lumayan punya rasa humor. Bagi para wanita, inilah salah satu serial yang memanjakan mata.